Tips Merawat Bunga Yolanda dengan baik dan benar

Tips Merawat Bunga Yolanda dengan baik dan benar - Tanaman hias ini sangat disenangi oleh kupu-kupu untuk hinggap. Memiliki bunga majemuk atau bunga-bunga kecil berwarna merah dan berbentuk seperti pyramid, yakni makin keatas permukaan daunnya semakin runcing. Biasanya tanaman ini bisa dijumpai di pekarangan sebagai dekorasi. Ya, tanaman ini bernama bunga Pagoda.

Tanaman yang memiliki nama latin Clerodendrum japonicum ini dapat tumbuh meranggas dengan ketinggian 1 hingga 3 meter. Batangnya dipenuhi dengan rambut halus.  Pangkal daunnya berbentuk jantung, dengan buahnya berbentuk bulat.

Untuk menjadikan tanaman yang satu ini sebagai penghias taman Anda, tidaklah sulit. Bunga pagoda cukup disiram dengan air secukupnya, lalu kelembapan tanahnya harus dijaga dan dipupuk menggunakan pupuk organik. Untuk memperbanyak tanaman ini, bisa dilakukan dengan metode stek batang. Perawatan yang tepat, akan membuat tanaman hias Anda memiliki tampilan yang sedap dipandang.

Nah di bawah ini adalag beberapa cara merawat bunga yolanda dengan baik dan benar.
1. Tempatkan tanaman pada pot
Pada saat menanam, letakkan ijuk pada dasar pot untuk pengikat air dan memberikan rongga udara agar akar bisa bernafas.

2. Pilihlah media tanam yang baik
Gali dan taruhlah batang tanaman lalu padatkan dengan tanah. Sisakan 2cm antara permukaan tanah dengan bibir pot.

3. Siramlah dengan rutin, idealnya pada pagi dan sore hari
Baiknya saat melakukan penyiraman. Lakukan dengan semprotan. Semprotlah pada bagian akar, jangan sampai terkena daun dan bunga agar tidak cepat layu.

4. Perhatikan asupan cahaya matahari yang cukup pada tanaman
Jika tanaman Anda diletakkan di dalam ruangan, jemurlah 3-4 jam dibawah sinar matahari pagi,lalu letakkan kembali kedalam ruangan.

5. Agar tidak layu
Agar tanaman tidak cepat layu, suntikkan dengan cairan pestisida agar tidak terserang oleh hama.

6. Agar tumbuh subur
Ketika daun terlihat layu dan kering, lakukanlah pemangkasan dengan menggunakan gunting. Pemangkasan diperlukan agar tanaman tumbuh dengan baik dan subur.

Nah itulah beberapa Tips Merawat Bunga Yolanda dengan baik dan benar semoga bermanfaat ya

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Perkembangbiakan dan Penanaman Bunga Kamboja

Manfaat dan Cara Merawat Bunga Gelombang Cinta